Ads 468x60px

Cliksor

Minggu, 09 Januari 2011

Aplikasi Ipad terbaik



Pada postingan sebelumnya sudah dibahas mengenai aplikasi gratis untuk iphone dan Blackberry. Nah, sekarang saya akan kembali membahas tentang aplikasi, tetapi untuk kali ini adalah aplikasi untuk saudaranya iphone yaitu iPad, bener nggak ya mereka saudaraan :)? Ya, pokoknya sama-sama dari Apple begitu maksud saya.

Bagi Anda yang memiliki atau ingin membeli PC tablet dari Apple ini,ada baiknya Anda mengetahui dan melengkapi iPad Anda dengan aplikasi-aplikasi yang unik dan menarik berikut ini. Menurut Mitch Wagner, seorang jurnalis teknologi dan konsultan pemasaran internet ada beberapa aplikasi yang berjalan dengan baik di iPad. Aplikasi ini memang didesain untuk iPad, dan bukan aplikasi iPhone yang dipaksakan berjalan di iPad.

Nah, langsung saja saya berikan daftar aplikasi iPad untuk Anda, untuk mendapatkan aplikasi-aplikasi berikut, ada beberapa yang bisa Anda dapatkan secara gratis dan ada juga yang yang berbayar.


Aplikasi iPad Terbaik
  1. 1Password Pro
    Aplikasi ini mampu menyimpan dan mengatur password serta informasi penting lainnya sehingga kita bisa login secara otomatis di berbagai web dan layanan internet lainnya. Selain itu, 1Password Pro juga bisa dipakai untuk menyimpan nomor kartu kredit, nomor rekening bank, pin ATM dan lain-lain.
    1Password Pro dijual secara paket untuk iPhone dan iPad dengan harga US$14,99. Bagi pemilik iPad yang tidak memiliki iPhone, aplikasi ini dijual seharga US$6,99.
  2. Instapaper Pro
    Dengan Aplikasi ini Anda bisa menyimpan artikel yang panjang yang mungkin Anda tidak punya waktu untuk membacanya. Hanya dengan menekan tombol "bookmarklet", artikel secara otomatis akan tersimpan di daftar instapaper.com. Dan Anda bisa membaca artikelnya, ketika Anda sudah memiliki waktu luang. Aplikasi ini berjalan lebih baik di iPad daripada di iPhone. Instapaper Pro kompatibel dengan iPhone, iPad, dan iPod Touch dan dibanderol dengan harga US$ 4,99.
  3. Kindle
    Aplikasi yang satu ini bisa Anda nikmati secara gratis. Kindle membantu Anda menghemat uang. Maksudnya, Anda bisa membaca buku tanpa harus membelinya. Seperti layaknya iBooks, aplikasi Apple ini juga memilik jaringan luas untuk pemilihan buku pada Proyek Gutenberg (dokumentasi buku-buku lama berbentuk elektronik) dan juga sumber internet lainnya
  4. Netflix
    Anda bisa mengikuti streaming film dan acara TV di ipad dengan aplikasi ini. Selain itu Netflix juga mampu mengingat adegan film yang Anda tonton sebelum dihentikan. Aplikasi ini sebenarnya grati, namun penggunya harus memiliki kartu member Netflix yang dikenakan biaya US$ 8.99 perbulan.
  5. Pages
    Apple Page ini adalah aplikasi kecil yang menarik. Aplikasi ini sama seperti software word pada umunya, bedanya aplikasi ini mampu menerima dokumen dalam dua formay yaitu Pages '09 untuk Mac dan Microsoft Word (Office 97 ke atas.dan PDF. Untuk mendapatkan aplikasi ini Anda harus membayar kira-kira seharga US$ 9,99 . Namun Anda akan menemui kesullitan jika memindahkan hasil tulisan Word dari iPad ke desktop, karena ukuran tampilan yang berbeda, dan begitu juga sebaliknya.
  6. TweetDeck
    TweetDeck ini merupakan aplikasi yang tebaik untuk terhubung ke dunia Twitter untu iPad. Dengan Aplikasi ini, pengguna dapat membacapesan dari seluruh teman, melakukan irect message, menyimpan dan menari teman.
  7. Things for iPad
    Aplikasi ini digunakan untuk mengatur agenda seperti yang ada di Mac dan iPhone yaitu menyimpan to-do list dari awal hingga tanggal jatuh tempo, mengatur daftar proyek yang berisi bidang tanggung jawab, tindakan lanjuut proyek dan lain-lain.
  8. The Weather Channel Max
    Dengan aplikasi ini Anda akan dapat dengan mudah mengetahui cuaca tempat Anda berada.

Nah, dari delapan aplikasi iPad di atas, mana yang kira-kira Anda butuhkan, Atau malah Anda membutuhkan semua aplikasi di atas? Tentu Anda sendiri yang bisa memutuskannya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Download Sebanyak-banyaknya !!!!! namun tetap jaga kesopanan dengan baik
Download As many as you !!!!! but still maintain civility with good